Rabu, 11 Maret 2020
VIDEO ANGIN PUTING BELIUNG MENERJANG SUKABUMI [MISLEADING CONTENT] Berdasarkan hasil pemantauan Tim Jabar Saber Hoaks. Beredar postingan video yang diklaim sebagai bencana alam puting beliung di Sukabumi. Postingan tersebut beredar di Twitter dan dibagikan pada tanggal 3 Maret 2020. [CEK FAKTA] Berdasarkan hasil penelusuran, diketahui bahwa video tersebut bukanlah video mengenai bencana puting beliung di Sukabumi. Peristiwa sebenarnya dalam video itu ialah bencana puting beliung pada tanggal 11 Januari 2019 di Rancaekek, Bandung. Hal itu diketahui dari postingan @ElshintaBandung pada tanggal 11 Januari 2019 yang mencuitkan kembali cuitan akun @abdiagoes91. â??16.11: RT @abdiagoes91 Inilah angin puting beliung di daerah Rancaekek, yang sempat terekam. #VisiGenerasiKini,â? cuit akun @ElshintaBandung. kESIMPULAN: Video tersebut adalah rekaman bencana puting beliung di Rancaekek, Bandung, Jawa Barat, pada 11 Januari 2019. Bukan di Sukabumi, Jawa Barat, pada 3 Maret 2020. [REFERENSI] http://bit.ly/2W1nNnN http://bit.ly/38FbYGD